TRAC To Go Experience, Pergi-pergi Tanpa Worry di Masa Pandemi

Sebentar lagi libur sekolah telah tiba. Biasanya jika libur kenaikan kelas seperti ini akan saya manfaatkan untuk pulang kampung bersama keluarga. Maklum ya, sebagai seorang guru SD yang punya jatah libur sekolah lumayan panjang, nggak ada salahnya jika digunakan untuk bersilaturahmi. Sayangnya keinginan mudik itu harus saya urungkan mengingat pandemi masih melanda negeri ini.




Berbeda halnya dengan suami yang punya mobilitas tinggi, pandemi bukan lagi halangan untuk dia pergi ke luar kota mengingat pekerjaannya yang tidak bisa ditinggal. Tapi tetap dong harus patuh sama protokol kesehatan yang sudah dicanangkan sama pemerintah. Tidak boleh lengah sedikitpun termasuk soal memilih transportasi yang "aman" untuk bepergian.

Saya sudah wanti-wanti untuk memilih moda transportasi yang patuh sama prokes. Saya bahkan sudah memilihkan aplikasi khusus jika suami mau pergi sendiri maupun bareng rombongan. Kalau perginya secara rombongan maka lebih baik sewa bus yang sudah aman. Sampailah ketemu dengan layanan sewa bus dari TRAC yang memang sudah menerapkan SMART Protocol.

Pengalaman dengan Layanan Sewa Bus TRAC 

By the way, jauh sebelum pandemi, saya dan rekan-rekan guru di sekolah memang sudah pernah menyewa bus TRAC untuk field trip ke Taman Mini Indonesia Indah. Alasannya karena memang dari tahun ke tahun biasa sewa bus TRAC, petugasnya ramah dan hafal jalan, interior dan isi bus lengkap, AC dingin, serta pengemudinya selalu on time.


Sebelum naik bus TRAC


Suasana di dalam bus TRAC



SMART Protocol dari TRAC

Berhubung sekarang lagi pandemi begini, pentingnya penerapan SMART Protocol dari TRAC menjadikan alasan saya untuk nggak khawatir jika suami pergi bareng temennya dalam satu rombongan. Apalagi saya memang sudah pernah punya pengalaman naik TRAC ini. 

TRAC sudah menerapkan penyemprotan secara rutin pada setiap unit kendaraan yang digunakan dengan disinfektan, baik sebelum digunakan maupun setelah digunakan. Selain penyemprotan disinfektan, hal yang tak kalah penting lainnya adalah memastikan setiap petugas yang bekerja atau pengemudinya sudah melalui pemeriksaan kesehatan dan memastikan penggunaan makser serta sarung tangan.

Suami saya sih selalu saya sediain hand sanitizer di dalam tasnya buat jaga-jaga seandainya tidak ada air mengalir. Pokoknya hand sanitizer itu sudah jadi barang wajib kemanapun dia pergi. Ternyata layanan sewa bus TRAC juga menyediakan hand sanitizer loh. Terus yang bikin makin tenang, adanya penerapan physical distancing sehingga nggak berjubelan dengan penumpang lainnya.

TRAC To Go Experience



Oh iya aplikasi yang udah aku download buat suami tadi namanya aplikasi TRAC To Go. Di dalam aplikasi itu udah ada yang namanya fitur "Experience"

Nah, ini nih yang memungkinkan suami serta rekan-rekan kerjanya bisa berwisata ke luar kota setelah sibuk bekerja. Bisa juga nantinya kami sewa bus TRAC lagi kalau mau field trip bareng murid-murid di sekolah, hehehe. 


TRAC To Go Experience ini sendiri merupakan fitur terbaru yang dimiliki aplikasi TRAC To Go. Semua pelanggan bisa loh memilih paket wisata yang telah disediain sama masing-masing cabang TRAC yang berada di berbagai kota di Indonesia. Kota-kota tersebut diantaranya Bali, Malang, Jogjakarta, dan tentu masih banyak kota lainnya lagi. 

Fitur Experience ini juga telah menyediakan berbagai pilihan akomodasi, semua tergantung dari kebutuhan masing-masing customer. Kalau untuk bepergian ketemu klien bisa memilih mobil penumpang berkapasitas 4 orang atau jika ingin pergi berwisata atau field trip bisa memilih bus dengan kapasitas hingga 45 orang. 

Selain bisa memilih kendaraan sesuai kebutuhan, TRAC To Go Experience sudah bekerja sama dengan vendor terpercaya seperti pelayanan di hotel berbintang 4 maupun 5. Ada juga kerja sama dengan tempat wisata dan berbagai restoran. Ini sih lengkap banget ya kan? Dengan adanya fasilitas yang ditawarkan seperti itu tentu menjadikan TRAC sebagai pilihan untuk bepergian bersama keluarga untuk liburan maupun bersama rekan kerja untuk berbisnis.



Semua kembali kepada keinginan dan kebutuhan para pelanggan. Pelayanan yang memang sangat dibutuhkan di saat pandemi seperti saat ini. Ngeri banget kalau harus berjubelan dengan banyak orang tanpa tahu mobil atau bus yang kita tumpangi sudah patuh prokes atau belum. 

Nah, berdasarkan pengalaman saya nih yang udah pernah naik bus TRAC serta fitur baru dari aplikasinya TRAC To Go Experience sepertinya memang cocok jika digunakan sebagai pilihan moda transportasi di kala pandemi. No Worry lagi deh ya :)

Fitur Experience tersebut bisa didownload yak biar puas gunain aplikasinya. Cuss langsung download saja melalui Play Store maupun Apple Store, keduanya mendukung aplikasi ini kok.

Oke, semoga bermanfaat ya teman-teman, barangkali ada yang mau sewa bus dan merasakan fitur Experience dari TRAC To Go. Sekarang mau pergi-pergi nggak perlu worry. Happy holiday dan tetap patuhi protokol kesehatan ya!

Salam,
@meifariwis

Tidak ada komentar

Terima kasih sudah berkunjung, silakan berkomentar dengan sopan ya. Jangan lupa follow ig/twitter juga di @meifariwis