Perhiasan ORORI Percantik Penampilan Diri

Pada dasarnya wanita ingin menampilkan karakteristik dirinya melalui sebuah penampilan. Saya misalnya, untuk menunjang penampilan saya sering mengenakan berbagai aksesoris tambahan. Terlebih saat akan pergi ke pesta, selain memakai pakaian yang sesuai tema, saya juga mengenakan perhiasan sebagai pemanis.  

Sejak kecil saya sudah terbiasa memakai anting, cincin, dan kalung pemberian dari mama. Kata mama selain untuk keindahan, perhiasan juga bisa dijadikan investasi. Mama mengerti sekali apa yang paling cocok dengan kepribadian saya. Sewaktu kecil mama membelikan satu set perhiasan bermotif stroberi. Menginjak dewasa, mama membelikan motif yang lebih simpel.

Saya paling menyukai emas putih karena warnanya yang natural. Untuk memilih perhiasan pun harus sesuai dengan kepribadian diri masing-masing. Saya mulai jatuh hati pada koleksi perhiasan dari ORORI. ORORI adalah situs perhiasan online yang menjual berbagai perhiasan dengan kualitas dan desain yang variatif. ORORI berdiri sejak tahun 2004 di Indonesia, jadi tidak diragukan lagi keberadaannya. Selain produknya memiliki sertifikat, berbelanja di ORORI juga bisa melalui kredit, tukar tambah, buy back, dan dijamin aman.

Berikut koleksi dari ORORI yang paling sesuai dengan penampilan saya: 

1. Classic Necklace Italy 3 Gr

Sumber: ORORI
Sebagai seorang wanita karir sekaligus ibu rumah tangga, saya terpikat pada "Classic Necklace Italy 3 gram". Selain desainnya yang minimalis, kalung ini membuat penampilan saya terlihat lebih anggun dan tidak berlebihan.

2. Liontin huruf M Monotype

Sumber: ORORI
Saya lebih tertarik memadupadankan kalung dengan liontin berbentuk huruf M, karena nama depan saya diawali dengan huruf M (Mei). Liontin dengan berat 1 gram ini menunjukkan nama saya sebenarnya.

3. Italian Bracelet 1014

Sumber: ORORI
Gelang seberat 2,2 gram emas ini menghasilkan kilau berlian yang indah dengan memadukan beberapa warna emas seperti kuning, rose, dan putih yang menambah cantik penampilan pastinya. 

4. Italian Earing 1058 

Sumber: ORORI
Sepasang anting emas yang menghasilkan kilau seindah berlian ini memiliki berat 1,5 gram yang menyempurnakan penampilan.

5. Women's Ring 1002

Sumber: ORORI
Cincin berlian putih ini didesain secara esklusif dengan model "love" yang melambangkan cinta. Saya menyukainya karena motifnya minimalis dan memiliki 4 pcs berlian unik.

Semua perhiasan ORORI di atas jika dipadukan akan menampilkan kesan cantik, elegan, dan yang paling penting sesuai dengan kepribadian saya.

14 komentar

  1. Bentuknya yang variatif dan sistem "buy back" kayaknya yang menjadi nilai tambah dari semua produk perhiasan ORORI :3

    Udah pernah pakai mbak ?
    Pengalamannya dong di share ?

    Hmm..btw perharganya berkisar berapa mbak ?

    Buat para lelaki/suami bersiaplah menghadapi "gempuran" didompetmu.. **eehh..apaan ini?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Langsung aja ke situsnya ya di www.orori.com
      keren-keren barangnya
      semua bervariasi dan banyak keunggulannya

      hahaha ya suami yang pengertian pasti akan mengerti kebutuhan istrinya, halah

      Hapus
  2. Dari gambarnya kayaknya mahal nih. Bahaya nih kalo cewekku tau.
    Emang keliatan elegan banget.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Emang elegan kok, buruan beliin pacar kamu, eh

      Hapus
  3. ahaha. masalah perhiasan emang cewek yg paham
    tapi kalau lihat saya tertarik sama cincin cocok kali tuh untuk nikahan ahahaha

    BalasHapus
  4. Cuma cewe yang tau nih masalah beginian.
    Tapi desainnya keren dan kelihatan anggun, cocok kalau dijadikan hadiah gitu.

    BalasHapus
  5. Cakep cakep
    emas putih memang cantik...
    saya juga suka sama emas putih dibandingkan emas kuning

    thanks orori :)

    BalasHapus
  6. saya sukaaa beli perhiasan tapi ogah pake paling cincin kawin aja yg aku pake semuanya simpen aja hehe

    BalasHapus
  7. Pengen beliin buat pacar, tapi nggak punya pacar. Pengen beliin buat mantan, tapi sayang banget. Pengen beliin buat gebetan, ntar pas dibeliin malah nggak jadi pacaran. Duh, surem.

    Bagus-bagus sih, aku juga lebih suka yang warnanya silver gitu. Btw, harganya kayaknya mahal nih.

    BalasHapus
  8. cincin berlian putihnya bagus ya, jadi pingin punya :)

    BalasHapus
  9. Aku ngga cocok pakai anting, nih. Suka gatal2. . . :D
    Liontinnya bagus, Mbak. . .

    BalasHapus
  10. elegan sih... tpi itu harganya elegan juga nggak..
    entahlah, dari sudut pandang pria gue nggak terlalu suka ngeliat cewek pake perhiasan-perhiasanan..

    BalasHapus
  11. Duh cantik-cantik gitu perhiasannya.. Meskipun saya nih termasuk orang yang aneh ga pernah awet kalau pake anting pasti ilang sebelah hiks hiks
    Tapi selalu seneng liat apalagi punya :D

    BalasHapus
  12. cantik cantik ya emas putihnya. apalagi cincin berlian nya... jadi pengen beliin buat istri, tapi belum gajian hihihi :)

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung, silakan berkomentar dengan sopan ya. Jangan lupa follow ig/twitter juga di @meifariwis